Rabu, 08 April 2015

Lihatlah kesempatan yang diberikan Allah pada kita.



Bismillah,
 
“Dan kalau sekiranya Allah menyiksa manusia disebabkan usahanya, niscaya Dia tidak akan meninggalkan di atas permukaan bumi suatu mahluk yang melatapun akan tetapi Allah menangguhkan (penyiksaan) mereka, sampai waktu yang tertentu; maka apabila datang ajal mereka, maka sesungguhnya Allah adalah Maha Melihat (keadaan) hamba-hamba-Nya.” (Q.S Fathir: 45).

Coba mari tanyakan pada diri masing-masing “Ya Rabb, aku telah melanggar-Mu selama bertahun-tahun tapi Kau belum menghukumku.”

Jawabannya adalah: “Wahai hamba-Ku, aku memberikanmu kesempatan untuk BERTAUBAT!”
“Aku memberikanmu kesempatan untuk bertaubat! Jadi bertaubatlah, kenapa kau tunda-tunda?”

“Bertaubatlah, kenapa kau malah menyia-nyiakan kesempatan ini? Kau telah menentangku selama bertahun-tahun. Dan setiap harinya kau melanggar-Ku mungkin sepuluh kali dan Aku tidak menghukummu, apakah kau tidak bangun juga? BANGUNLAH, Aku tidak ingin menghukummu. Aku ingin kau masuk surga, bertaubatlah pada-Ku.” 

Lihatlah kesempatan yang diberikan Allah pada kita. Apa kalian tidak pernah memikirkannya?
“Ya Allah, aku telah melanggar-Mu setiap harinya selama bertahun-tahun dan Kau tidak menghukumku. Kenapa? Karena Allah berfirman “Aku Yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”

Tanyakan diri kita sendiri, kenapa Allah belum menghukum kita atas segala dosa yang kita perbuat, yang melupakan-Nya dan tidak peduli pada-Nya? Kenapa? Karena Allah tidak ingin menghukum kita. 

Allah ingin kita bertaubat pada-Nya dan itulah mengapa Dia memberikan kesempatan kepada kita. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar